1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter : Indra    10 Juni 2015 12:27

    Rasa Sakit Tubuh, Cerminan Gangguan Emosionalmu (I)

    Emosi dan pikiran memiliki pengaruh terhadap kesehatan manusia.

    Feed - Emosi dan pikiran seseorang rupanya memiliki pengaruh terhadap kesehatan manusia. Menurut Susanne Babbel, seorang psikolog yang khusus menangani masalah trauma dan depresi, mengungkapkan bahwa sakit kronis tidak hanya disebabkan oleh cedera fisik. Tetapi juga bisa diakibatkan karena stres dan masalah emosional.

    Seperti dikutip dari shieldspirit.com, berikut ini adalah penjelasan lengkap yang mengaitkan rasa sakit di tubuh manusia dengan gangguan emosional.

    Sakit di kepala

    via shieldspirit.com

    Menurut dokter Christina Peterson, stres dan gangguan emosional adalah pemicu umum munculnya migrain. Sakit kepala yang timbul kemungkinan merupakan hasil akumulasi perasaan stres sehari-hari.

    Solusi terbaiknya, luangkanlah waktu untuk bersantai. Anda bisa melakukan banyak kegiatan yang merelaksasi tubuh untuk melepas semua ketegangan.

    Sakit di leher

    via shieldspirit.com

    Menurut Lori D'Ascenzo, praktisi reiki dan ahli kinesiologi, leher Anda adalah tempat di mana Anda menyimpan perasaan bersalah. Rasa nyeri di leher ada kemungkinan Anda mengalami kesulitan memaafkan diri sendiri saat melakukan kesalahan.

    Sakit di pundak

    via shieldspirit.com

    Ros Kitson, seorang kinesiologi profesional, percaya bahwa bahu manusia adalah tempat untuk menyimpan segala beban, dalam artian memikul masalah. Saat masalah sudah menggunung, bahu akan tegang dan menyebabkan rasa sakit.

    Sakit di punggung atas

    via shieldspirit.com

    Menurut seorang penulis buku tentang kehidupan, Ronda Degaust, punggung bagian atas mempunyai hubungan dengan perasaan kurangnya dukungan emosional. Ada kemungkinan penderita sakit punggung ini adalah pribadi yang selalu merasa tidak dicintai atau tertutup soal percintaan.

    Sakit punggung di bagian bawah

    via shieldspirit.com

    Menurut Mark W. Tong, nyeri punggung ada kaitannya dengan masalah uang dan finansial. Sebaiknya, mulai mengevaluasi kebiasaan belanja dan mulai mengatur keuangan dengan baik agar tidak mengalami stres dan mendapat tagihan setiap bulannya.

    Sakit pada siku

    via shieldspirit.com

    Rasa sakit pada siku ada memiliki kecenderungan kalau Anda adalah pribadi yang kaku, sulit beradaptasi, dan keras kepala. Sebagai solusinya, cobalah lakukan banyak kompromi, tukar pikiran untuk menjadi pribadi yang baru, dan menempatkan diri sebagai pemberi saran.

    Baca juga: Cara berjalan Anda Indikator Kesehatan Anda

    Deteksi Kesehatan Lewat Napas Anda

    Rambut Cerminan Kesehatan Anda

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES